Pernyataan Sikap

Pernyataan Sikap Konfederasi KASBI Atas Serangkaian Tindakan Terorisme di Indonesia

Setelah peristiwa kerusuhan pada tanggal 8 -10 Mei 2018 yang terjadi di Rumah Tahanan Cabang Salemba di Mako Brimob Kelapa Dua yang dilakukan oleh para tahanan teroris, Indonesia kembali dikejutkan oleh suatu rangkaian peristiwa tindak terorisme yaitu peledakan bom terhadap 3 gereja di Surabaya pada Mingggu pagi, 13 Mei 2018 yang mengakibatkan 11 orang meninggal dunia dan puluhan orang luka-luka. Tindak kejahatan terorisme ini berlanjut dengan serangkaian pembunuhan dan peledakan bom di beberapa tempat lainnya termasuk di Polrestabes Surabaya. Atas serangan terorisme tersebut telah mengakibatkan 31 orang meninggal dunia dan puluhan orang luka-luka, bahkan banyak korban anak-anak yang tak berdosa.

Kami, Pengurus Pusat Konfedarasi KASBI dengan ini menyampaikan bela sungkawa yang mendalam kepada para korban dan keluarganya, dan mengutuk keras atas tindak kejahatan terorisme tersebut.

Namun demikian Konfederasi KASBI merasa prihatin jika kemudian muncul tindak balas dendam, tindak kekerasan, sikap mentolerir tindakan anti demokrasi dan segala bentuk pemberangusan demokrasi atas nama MEMBASMI TERORISME. Karena hal itu tidak akan menyelesaikan masalah terorisme, namun akan semakin MENINGKATKAN KEJAHATAN TERORISME.

Pemberantasan tindak kejahatan terorisme seharusnya diselesaikan dengan cara-cara memperluas sikap demokrasi dan toleran terhadap segala bentuk perbedaan pendapat dan dengan memajukan cita cita para pendiri bangsa untuk mewujudkan masyarakat yang adil makmur dan sejahtera, tanpa penghisapan manusia atas manusia lainnya.

Sehubungan dengan semakin meningkatnya tindakan intoleran dan tindak terorisme, dengan ini Konfederasi KASBI menyatakan :

1. Mengajak seluruh anggota Konfederasi KASBI untuk lebih meningkatkan rasa solidaritas, rasa kemanusiaan dan sikap menjunjung tinggi demokrasi dengan membuang jauh segala bentuk tindakan anti demokrasi dan intoleran, baik di lingkungan masyarakat maupun di keluarga besar Konfederasi KASBI;

2. Mengajak segenap elemen masyarakat untuk menuntaskan agenda reformasi 1998 dan memperluas demokrasi rakyat di Indonesia;

3. Mewujudkan kemerdekaan, kesetaraan dan kesejahteraan yang merupakan cita-cita luhur para pendiri bangsa Indonesia.

4. Menghapuskan segala bentuk penindasan, penghisapan, dan penjajahan manusia atas manusia.

Demikian pernyataan sikap ini kami sampaikan, untuk mendapatkan dukungan dari kaum buruh, masyarakat umum, dan para pemangku kepentinggan.

Jakarta, 15 Mei 2018

Hidup Buruh…!

KASBI

Muda, Berani, Militan

         Ketua Umum                                               Sekretaris Jenderal

 

     NINING ELITOS                                                      SUNARNO

 

Loading

Comment here